
Bandar Lampung, Korel.co.id —
Kak Suhada Ketua DPD PKS Bandar Lampung pada tanggal 28 September 2023 mengisi acara Maulid Nabi Muhammad S.A.W di SMP Utama 3 Bandar Lampung.
Pada kesempatan itu Kak Suhada menyampaikan kisah Nabi Muhammad S.A.W Riwayat beliau dari lahir yang sudah Yatim hingga dewasa.
Pada kesempatan tersebut kak suhada membandingkan kehidupan Nabi dengan zaman sekarang.
Di riwayatkan di Usia 6 tahun sudah di tinggal ibunda beliau dan jadilah Beliau Yatim Piatu.
Baca : Ribuan Jamaah Menghadiri Rajabasa Bersholawat Bersama Pemerintah, TNI dan Polri
Beliau di rawat oleh kakeknya lalu kakeknya meninggal di rawat oleh pamannya. Nabi adalah Manusia yang berakhlak Sidiq,Amanah,fatonah dan Tabligh. Usia Nabi 25 beliau menikah dengan Umi Siti Khodijah R.A dan memiliki 6 keturunan dan
Nabi muhammad di Utus menjadi Rasul usia 44.
Pada kesempatan itu disampaikan juga mengenai ibu sebagai panutan siswa-siswi sehingga mereka berbakti kepada orang tua terutama ibu.
Di lain pihak Kak Suhada mengingatkan tentang penggunaan gadget pada zaman sekarang tergantung penggunaanya agar digunakan untuk hal yang baik.
Baca : Ismet Liza Lepaskan Jabatan Peratin Maju ke Pileg 2024 Digantikan oleh Asmaranita
Kak suhada memberikan wasiat 3 hal yaitu: Telinga, Mata dan Hati adalah hal yang penting agar dipergunakan untuk hal yang baik agar kehidupannya selamat di dunia dan di Akhirat.
Kak suhada cerita tentang Sahabat-sahabat Nabi yang sayang dengan Nabi yang curhat bahwa khawatir tidak bertemu dengan Nabi Muhammad S.A.W di akhirat dan turunlah ayat yang menenangkan bahwa apabila mencintai Rasulullah S.A.W akan di jamin Surga.
(Yanto)